Scroll Untuk Tutup Iklan
Kab Gorontalo

Bupati Nelson Pimpin Apel SATKAMLING untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

329
×

Bupati Nelson Pimpin Apel SATKAMLING untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Apel Satuan Keamanan Lingkungan (SATKAMLING), Serentak Polres Gorontalo., Rabu (21/06/2023), di Sport Center Limboto. (Arsip Pemkab Gorontalo)

DIGIMEDIA.ID – Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, memimpin Apel Satuan Keamanan Lingkungan (SATKAMLING) yang diselenggarakan secara serentak oleh Polres Gorontalo di Sport Center Limboto pada Rabu (21/06/2023).

Apel tersebut dihadiri oleh unsur TNI dan Polri, pimpinan OPD, Satuan Pertahanan Sipil (Hansip) termasuk Kasie Trantib, Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas), serta tokoh masyarakat.

Polda Gorontalo
pemda gorut
Adhan Dambea
Karate Junior
previous arrow
next arrow
Polda Gorontalo
pemda gorut
Adhan Dambea
Karate Junior
previous arrow
next arrow

Dalam sambutannya, Bupati Nelson menyatakan bahwa saat ini Indonesia, termasuk Kabupaten Gorontalo, menghadapi situasi yang dinamis dan fluktuatif menjelang agenda Pemilu dan Pilkada serentak pada tahun 2024.

Nelson mengungkapkan bahwa dinamika kehidupan masyarakat di wilayah Kabupaten Gorontalo sangat mempengaruhi situasi di Provinsi Gorontalo. Dikarenakan wilayah Kabupaten Gorontalo yang luas dan jumlah penduduknya yang terbanyak, terkadang memunculkan berbagai permasalahan Kamtibmas seperti kekerasan jalanan, KDRT, penyakit masyarakat, dan kasus kriminalitas lainnya.

Baca Juga  Bebas Formalin dan Boraks, Takjil Kawasan Menara Limboto Dapat Lampu Hijau dari BPOM

Bupati Nelson memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan apel Satuan Keamanan Lingkungan yang dilakukan oleh Polres Gorontalo. Menurutnya, apel ini bertujuan untuk memantapkan sistem keamanan dan ketertiban masyarakat secara swakarsa atau mandiri.

Ia juga memberikan apresiasi kepada jajaran Polres Gorontalo karena baru-baru ini, berdasarkan instruksi Kapolri, Polres Gorontalo telah membentuk polisi RW di setiap kelurahan dan desa di Kabupaten Gorontalo.

Program Polisi RW yang diluncurkan oleh Polri dianggap sebagai salah satu strategi untuk mengatasi gangguan Kamtibmas dan menciptakan kondusifitas masyarakat. Melalui Polisi RW, Polri bekerja sama dengan unsur masyarakat, lembaga kemasyarakatan, dan pemerintah daerah untuk mencari solusi terhadap masalah Kamtibmas, meningkatkan kesadaran hukum, serta memperkuat kepedulian masyarakat terhadap keamanan bersama.

Baca Juga  Kabar Baik! Tunjangan Kinerja ASN Kabupaten Gorontalo Akan Cair 100 Persen

Bupati Nelson berharap agar Polisi RW terus mengedepankan kearifan lokal dalam menjalankan tugasnya, dengan pemahaman bahwa setiap entitas memiliki aturan yang harus dihormati.

Nelson juga mengajak semua pihak untuk mendukung program yang dilaksanakan oleh Polres Gorontalo. Ia berharap agar terjalin hubungan yang solid antara Polri dan seluruh elemen masyarakat dengan terciptanya situasi keamanan yang kondusif.

“Diharapkan bahwa kehidupan masyarakat dapat berjalan dengan baik dalam mewujudkan kehidupan yang aman, tentram, dan damai,” tambah Nelson. (Ane)

Block
Ingin Konsultasi Masalah Server ??? Website???
Report
Security Metrics
Update
Fix vulnerabilities
Monitor
Systematic analyzing
Response
Reduce recovery time

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


UMGO