Scroll Untuk Tutup Iklan
Kab Gorontalo

Pemkab Gorontalo dan TNI AL Sinergi Bangun Kampung Bahar di Pesisir

218
×

Pemkab Gorontalo dan TNI AL Sinergi Bangun Kampung Bahar di Pesisir

Sebarkan artikel ini
Sekda Roni pimpinan rapat pembahasan Proses Hibah Tanah dari Pemkab Gorontalo ke Pangkalan TNI Angkatan Laut Gorontalo Guna Pembangunan Kampung Bahari di ruang Kerjanya. (Arsip Pemkab Gorontalo)

DIGIMEDIA.ID- Pemkab Gorontalo saat ini tengah melakukan pembahasan mengenai proses hibah tanah untuk Pembangunan Kampung Bahar Pangkalan TNI Angkatan Laut Gorontalo. Pembahasan tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Dr. Roni Sampir, pada Kamis (08/06/2024).

Dr. Roni Sampir menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Gorontalo sedang membahas rencana hibah tanah kepada Lanal Gorontalo untuk digunakan dalam program pembangunan posko infrastruktur. Lokasi posko tersebut berada di daerah pesisir Kecamatan Bilato, Kabupaten Gorontalo.

UMGO

“Dalam program ini, Angkatan Laut akan bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam berbagai bidang, seperti pertahanan masyarakat, termasuk bidang kesehatan dengan pembukaan posyandu, serta dukungan pertahanan sektor UMKM untuk meningkatkan ekonomi warga,” jelas Dr. Roni.

Baca Juga  Fun Run 5K Bakal Warnai Peringatan Hakordia 2024 di Kabupaten Gorontalo

Selain itu, lokasi tersebut juga akan dimanfaatkan sebagai tempat spot-spot wisata yang menawarkan penjualan ikan dan aktivitas pariwisata.

Selaras dengan itu, program ini juga akan bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan dan Pendidikan dalam membuka pembelajaran formal dan non formal kepada masyarakat.

Baca Juga  Fun Run 5K Bakal Warnai Peringatan Hakordia 2024 di Kabupaten Gorontalo

“Kita berupaya agar program sinergitas ini dapat terealisasi pada tahun 2024. Semoga sinergi ini dapat berjalan dengan maksimal, dan lokasi yang dipilih berada di pesisir Kecamatan Bilato,” tambah Dr. Roni.

Diharapkan dengan hibah tanah dan kerja sama ini, program Pembangunan Kampung Bahar Pangkalan TNI Angkatan Laut Gorontalo dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat setempat, baik dalam aspek pertahanan, kesehatan, ekonomi, pariwisata, maupun pendidikan. (Ane)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

UMGO