DIGIMEDIA.ID- Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) telah menggelar kegiatan Job Fair dan Talkshow dalam rangka merayakan HUT APEKSI XXIII.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat kemajuan masing-masing daerah dan masyarakatnya, dengan fokus pada dunia usaha dan ketenagakerjaan. Acara ini dilaksanakan pada Rabu (07/06/2023) dan dihadiri oleh para kepala daerah dari seluruh Tanah Air.
Dalam sambutannya, Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Otonomi Daerah dan Pemerintahan DPP APEKSI, menjelaskan bahwa APEKSI mengangkat tema membangun masa depan tenaga kerja inklusif melalui peluang kerja dan pengembangan usaha.
Pertumbuhan ekonomi, stabilitas keamanan, dan kenyamanan berusaha merupakan faktor-faktor penting dalam kemajuan pembangunan yang akan mempengaruhi daerah dan masyarakat.
Wali Kota Gorontalo juga menyoroti masalah pengangguran yang terkait dengan ketidakseimbangan antara persediaan dan kebutuhan tenaga kerja baik dari segi kualitas maupun kuantitas.
Salah satu penyebab ketidakseimbangan tersebut adalah kurangnya informasi antara perusahaan pengguna tenaga kerja dan pencari kerja.
“Perusahaan sulit mendapatkan tenaga kerja yang sesuai dengan kualifikasi dan jabatan yang tersedia. Untuk mengatasi permasalahan ini, diperlukan usaha mempercepat pertemuan antara pencari kerja, termasuk pencari kerja penyandang disabilitas, dan perusahaan yang memiliki lowongan.
Job Fair merupakan salah satu bentuk pelayanan dalam memfasilitasi pertemuan tersebut,” ungkap Wali Kota Gorontalo.
Tujuan dari Job Fair ini adalah untuk mendukung program pemerintah dalam penyebarluasan informasi pasar kerja dan penempatan tenaga kerja guna mengurangi tingkat pengangguran.
Selain itu, Job Fair juga bertujuan mempermudah dunia usaha dalam mendapatkan tenaga kerja berkualitas serta memberikan kemudahan kepada pencari kerja dalam mendapatkan informasi tentang lowongan kerja.
Selain itu, acara ini juga menjadi kesempatan bagi seluruh perusahaan sebagai penyedia lapangan kerja untuk mempererat silaturahmi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah.
Diharapkan melalui kegiatan Job Fair dan Talkshow ini, akan tercipta sinergi antara pemerintah daerah, perusahaan, dan pencari kerja dalam menciptakan kesempatan kerja yang lebih luas dan berkelanjutan.
APEKSI sebagai rumah bagi seluruh kepala daerah di Indonesia terus berupaya memajukan masing-masing daerah dan masyarakatnya melalui berbagai kegiatan yang memperhatikan aspek-usaha dan ketenagakerjaan. (Ane)