Scroll Untuk Tutup Iklan
adv
Iklan Gambar

Hendra Hemeto Minta Kementerian Pertanian Dukung Keberlanjutan Program READSI

UMGO
10
Wabup Hendra saat melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pertanian, Selasa (30/01/2024)

Kunjungi Juga Channel Kami

Google Icon Google News

DIGIMEDIA.ID – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto, meminta dukungan dari Kementerian Pertanian untuk memastikan keberlanjutan program READSI (Rural Empowerment and Agricultural Development Scaling Up Initiative) di Kabupaten Gorontalo.

Hal ini disampaikan Hendra saat melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pertanian, Selasa (30/01/2024).

“Kami berharap dapat bekerja sama dengan Kementerian Pertanian untuk mencapai keberlanjutan program ini dengan dukungan dan bimbingan dari pemerintah pusat”, jelas Hendra.

Program READSI adalah inisiatif pengembangan di sektor pertanian Kabupaten Gorontalo yang berakhir pada tahun 2024.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas masyarakat di bidang pertanian melalui pemberdayaan, peningkatan kapasitas, dan fasilitasi akses pasar.

Pemerintah Daerah ingin memastikan bahwa setelah berakhirnya program READSI, program ini akan tetap berlanjut dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Kabupaten Gorontalo.

Oleh karena itu, exit strategi perlu disusun agar program yang berdampak langsung pada masyarakat di bidang pertanian tidak terhenti.

Kunjungan ini memberikan kesempatan bagi Wakil Bupati Hendra Hemeto untuk mendapatkan pandangan langsung dari Kementerian Pertanian terkait perencanaan dan dukungan dalam fase exit strategi.

Tujuannya adalah menggambarkan langkah-langkah konkret yang akan diambil oleh Pemerintah Daerah dan Kementerian Pertanian untuk memastikan peningkatan sektor pertanian di daerah.

“Dengan sinergi antara Pemerintah Daerah dan Kementerian Pertanian, diharapkan program READSI dapat berkelanjutan dan sukses di tahun-tahun mendatang,..”

“Sejalan dengan komitmen Pemerintah Daerah untuk mengembangkan sektor pertanian sebagai fokus utama dalam pembangunan Kabupaten Gorontalo,” tambahnya.****

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


UMGO