DIGIMEDIA.ID – Penjabat Sekretaris Kabupaten Boalemo, Supandra Nur, ST, membuka Kegiatan sosialisasi informasi pendidikan dan tenaga kependidikan di Hotel Grand Amalia pada hari Selasa, 12 September 2023.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Drs. Irwan Dai, M.Pd, serta para kepala sekolah SD dan SMP di Kabupaten Boalemo.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Drs. Irwan Dai, M.Pd, serta para kepala sekolah dari tingkat SD dan SMP yang berada di Kabupaten Boalemo.
Dalam sambutannya, Penjabat Sekretaris Daerah, Supandra Nur,ST, mengungkapkan keprihatinannya terhadap indeks pendidikan yang masih cukup rendah di Kabupaten Boalemo.
Menurut data yang dirilis oleh BPS, cakupan pelayanan pendidikan di daerah ini baru mencapai 76 persen. Hal ini berarti bahwa rata-rata penduduk Kabupaten Boalemo belum menyelesaikan pendidikan hingga tingkat SMP.
Pj.Sekda juga menekankan pentingnya peran guru-guru dalam mencetak siswa atau murid yang hebat. Beliau mengatakan bahwa “Siswa atau murid yang hebat lahir dari guru-guru yang hebat.
Guru-guru yang hebat adalah mereka yang tidak pernah berhenti belajar.”
Supandra Nur juga menegaskan bahwa semangat untuk belajar sudah menjadi tradisi budaya kerja di kalangan tenaga pendidik di Kabupaten Boalemo.
Hal ini merupakan indikator bahwa guru-guru di daerah ini memiliki kualitas yang baik. Namun, Pj.Sekda juga mengingatkan bahwa perlu upaya keras untuk meningkatkan indikator-indikator kinerja di bidang pendidikan.
Pemerintah Daerah Kab.Boalemo,mulai tahun ini,lebih memprioritaskan anggaran di sektor Pendidikan.Hal ini dimaksudkan untuk menunjang pendidikan di Kab.Boalemo.”tuturnya.”(*)