Scroll Untuk Tutup Iklan
adv
Iklan Gambar

Pererat Silaturahmi, Weny-Rendy Hadiri Hari Raya Pinogiot Kelurahan Biga

UMGO
10
Warga Kelurahan Biga menyambut kedatangan Wali Kota Kotamobagu Weny Gaib bersama rombongan.(Foto Kominfo KK)

Kunjungi Juga Channel Kami

Google Icon Google News

DIGIMEDIA – Dalam rangka mempererat talisilaturahmi dan kebersamaan antar warga, Wali Kota Kotamobagu dr. Weny Gaib menghadiri kegiatan Halalbihalal bersama warga Kelurahan Biga, Kecamatan Kotamobagu Utara, Sabtu (5/4/2025).

Wali Kota Kotamobagu, dr Weny Gaib bersama Wakil Wali Kota Kotamobagu, Rendy Virgiawan Mangkat mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah kepada seluruh masyarakat Kelurahan Biga dan Kota Kotamobagu.

“Saya atas nama pribadi, atas nama Wakil Wali Kota dan jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah, Minal Aidin Wal Faizin, Mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Kelurahan Biga dan Kota Kotamobagu,” ujar Weny.

Lebih lanjut, Wali Kota Kotamobagu berharap perayaan Idul Fitri kali ini semakin mempererat kebersamaan dan persatuan di antara seluruh warga.

“Semoga momentum perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah ini akan semakin menambah semangat kebersamaan dan persatuan di antara kita semua,” tambahnya.

Pada kegiatan Halalbihalal yang bertema “Hari Raya Pinogiot” tersebut, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu juga mengunjungi sejumlah rumah warga di Kelurahan Biga untuk bersilaturahmi langsung dan menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri 1446 Hijriah.(sgk)

UMGO