Scroll Untuk Tutup Iklan
adv
Iklan Gambar

Mahasiswa Semeseter 1 sebagai Penyelenggara, Sukseskan Wisuda ke 18 UMGO

UMGO
10
Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda Ke - XVIII Program Sarjana dan Profesi Universitas Muhammadiyah Gorontalo.

Kunjungi Juga Channel Kami

Google Icon Google News

DIGIMEDIA.ID – Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) kembali menggelar wisuda untuk 334 sarjana angkatan ke-XVIII tahun akademik 2023-2024, di Gedung Indoor David Bobihoe Akib, Selasa (28/11/2023). Yang menarik, penyelenggara wisuda kali ini semuanya adalah mahasiswa semester 1 program berasrama.

Wisuda ini juga dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh masyarakat, seperti Penjabat Gubernur (Penjagub) Gorontalo, Ismail Pakaya, LLDIKTI wilayah XVI, yang diwakili oleh Akub Zainal Busura, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Gorontalo, Sabara Karim Ngou, dan lain-lain.

Rektor UMGO, Abd. Kadim Masaong, mengatakan bahwa hal ini adalah hasil dari program berasrama yang dilakukan oleh UMGO untuk menguatkan iman, ilmu, akhlak, dan soft skill mahasiswa.

Ia mengaku bangga dengan kinerja mahasiswa semester 1 yang mampu menyelenggarakan wisuda dengan baik.

“Mungkin di dunia ini hanya UMGO yang berani menetapkan mahasiswa semester 1 jadi penyelenggara wisuda..”

“Ini adalah prestasi luar biasa yang patut diapresiasi. Saya berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini,” ujar Rektor dalam sambutannya.

Rektor Kadim juga mengungkapkan rencananya untuk memisahkan pintu utama UMGO ke jalan protokol, serta membangun gedung megah 5 lantai untuk Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK),-

Serta jembatan ikonik yang menghubungkan beberapa gedung. Ia berharap pembangunan ini akan berjalan dengan lancar dan meningkatkan kualitas UMGO.

“UMGO siap berkompetisi dan menampung para calon mahasiswa dengan akreditasi dan dosen yang tidak kalah dengan kampus lainnya..”

“Kami juga telah melaksanakan beberapa program, seperti Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Program Mahasiswa Mengabdi (PMM), Kuliah Kerja Nyata (KKN) internasional, dan digitalisasi..”

“Ini semua bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa kami,” tutur Rektor.

Sementara itu, Penjagub Gorontalo, Ismail Pakaya, dalam sambutannya mengingatkan bahwa untuk bisa bersaing di era globalisasi,-

Wisudawan dan wisudawati harus memiliki keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja, penguasaan IT yang memadai untuk mengikuti perkembangan teknologi,-

Serta soft skill yang meliputi kemampuan berkomunikasi, bekerja sama, berpikir kritis, dan beradaptasi. Ia menekankan bahwa hal-hal tersebut sangat menentukan kesuksesan mereka di masa depan.

“Keterampilan itu penting terutama dalam penguasaan soft skill. Banyak hal yang membuat tenaga kerja Indonesia tertinggal dengan tenaga asing, salah satunya keterampilan..”

“Penguasaan IT juga sangat penting dipelajari, Saya berharap UMGO terus mengembangkan pembelajaran,..”

“Dan mendorong agar anak-anak lulusan mengikuti cepatnya perubahan dan persaingan di dunia kerja..”

“Dunia sudah berubah dengan cepat, untuk itu kecepatan dan perubahan ini harus diikuti oleh lulusan UMGO, tidak hanya di Gorontalo tetapi di tempat lainnya,” ungkap Ismail.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


UMGO