ADV KTG
ADV KTG

KKN Internasional Jadi Ruang Pembelajaran Nyata Mahasiswa UMGO

81
×

KKN Internasional Jadi Ruang Pembelajaran Nyata Mahasiswa UMGO

Sebarkan artikel ini
UMGO
10
Universitas Muhammadiyah Gorontalo kembali menggelar KKN Internasional Batch 14 dengan fokus pada keberlanjutan program serta penguatan kapasitas akademik dan sosial mahasiswa di tingkat global.

Kunjungi Juga Channel Kami

Google Icon Google News

DIGIMEDIA.ID – Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) terus memperkuat komitmennya dalam mendorong internasionalisasi kampus melalui pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Internasional (KKN-KI).

Program ini diposisikan sebagai ruang pembelajaran nyata bagi mahasiswa untuk mengasah kemampuan akademik sekaligus membangun kepekaan sosial dalam konteks global.

Wakil Rektor I UMGO, Dr. Muh. Firyal Akbar, menegaskan bahwa KKN Internasional tidak sekadar menjadi agenda akademik tahunan, melainkan bagian strategis dari upaya kampus menyiapkan lulusan yang adaptif dan berdaya saing internasional.

“Melalui kegiatan ini, mahasiswa tidak hanya belajar mengaplikasikan ilmu pengetahuan, tetapi juga mengasah kemampuan beradaptasi, berkomunikasi lintas budaya, serta membawa nilai-nilai UMGO di tingkat global,” ujarnya saat Pelepasan mahasiswa KKN Internasional, Senin (12/01/2026).

Menurutnya, mahasiswa diharapkan mampu menjadi representasi terbaik kampus dengan menjunjung tinggi etika, integritas, dan profesionalisme selama menjalani pengabdian internasional.

Selain aspek akademik, KKN-KI juga menjadi sarana penting bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan komunikasi lintas budaya.

Interaksi langsung dengan masyarakat dan lingkungan internasional menjadi sarana penguatan keahlian mahasiswa dalam beradaptasi, bekerja sama, serta memahami perbedaan sosial dan budaya secara konstruktif.

UMGO memandang KKN Internasional sebagai wahana pembentukan karakter dan kepemimpinan mahasiswa.

Nilai-nilai keislaman, kemuhammadiyahan, serta identitas UMGO dibawa dan diperkenalkan dalam lingkup global, sejalan dengan visi kampus sebagai perguruan tinggi yang unggul dan berorientasi internasional.

Program ini juga menjadi bukti konsistensi UMGO dalam membuka ruang pembelajaran internasional bagi mahasiswa daerah menuju panggung dunia.(*)